Teknologi tidak akan jauh-jauh dari kata
berkembang. Perkembangan teknologi yang pesat membuat manusia perlu mengikuti
arusnya jika tidak mau ketinggalan. Contoh nyata ada pada ponsel. Apabila
sebelumnya kita menemui ponel dengan layar kecil berwarna hitam putih, maka
sekarang ponsel telah jauh berkembang pesat sampai pada titik layar touchscreen
dan berbagai kemudahan yang diberikan memanfaatkan fungsi, fitur, dan aplikasi
yang ada didalamnya. Adalah hal yang tidak aneh lagi jika teknologi dapat
mengubah gaya hidup manusia. Contoh nyata kembali kita lihat pada ponsel. Jika
dulu ponsel hanya digunakan untuk bertelepon dan mengirim pesan singkat, maka
ponsel sekarang telah menjadi bagian hidup sehari-hari manusia dengan
manfaatnya yang bisa digunakan untuk berinternet, penunjuk jalan, bermain game,
dan masih banyak manfaat lainnya.
1. Kamera Tembus Pandang
Selain ponsel, contoh nyata lain bisa kita
lihat pada kamera. Jika dulu kita membutuhkan roll film untuk dapat menggunakan
kamera, maka sekarang kamera telah berkembang pada tren kamera digital, bahkan
hingga kamera tembus pandang.
Sebuah tim peneliti di Universitas Johannes
Kepler sedang mengembangkan tipe baru dari sensor gambar dimana akan mengambil
jalur melalui film transparan, dan akan bisa digunakan untuk dapat melihat
berbagai benda dengan menembus jendela, dinding, atau layar. Pengembangan ini
masih dalam proses, tetapi apabila nantinya dapat digunakan, maka akan
menjadikan suatu hal yang baru dalam dunia teknologi.
Pertama kali, teknologi kamera ini bisa
diaplikasikan pada webcam. Dengan interaksi melalui komputer, maka
penggunaannya bisa merambat pada kamera digital atau mungkin kamera ponsel dan
bisa menjadi salah satu penemuan terbesar pada abad ini.
Melalui sensor baru ini, kita bisa melihat
bagaimana sebuah perangkat kamera dapat bekerja nantinya, yaitu dengan
memanfaatkan intensitas cahaya dalam penggunaannya. Dengan memanfaatkan
lembaran polymer yang datar, fleksibel, dan transparan, maka cara kerjanya akan
hampir sama dengan medical scanner. Dan apabila ini diaplikasikan pada
smartphone atau tablet, maka bukan tidak mungkin kita akan memiliki kamera
tembus pandang dalam genggaman kita. Lalu bagaimana hal-hal tersebut dapat
bekerja? Film transparan akan menahan sedikit intensitas cahaya yang melewati
suatu benda dan akan menyalurkannya hingga pada ujung lembaran. Di sini,
susunan sensor foto akan mengambil cahaya tersebut. Dan dengan penghitungan
matematis yang memperhitungkan seberapa cerah dan gelapnya tergantung pada
cahaya yang ada pada setiap sensor, perangkat ini akan merekonstruksi gambar
pada lembaran yang disediakan. Gambar kemudian dapat ditampilkan pada layarnya
sendiri atau pada bagian film.
Sensor baru ini telah membuat teknologi kamera
selangkah lebih maju. Semua hal akan dapat ditangkap perangkat ini, mulai dari
pergerakan seseorang, lokasi, dan benda-benda disekitanya. Untuk sekarang, teknologi
ini masih terbatas dan masih dalam tahap pengembangan. Gambar yang dihasilkan
pun masih hitam putih transparan seperti yang biasa Anda lihat pada foto
rontgen. Penelitian ini direncanakan akan menggunakan prototype yang lebih
baik, sehingga akan merekronstruksi gambar lebih efisien. Dengan memanfaatkan
bahan yang fleksibel serta penggunaan lebih dari satu lembaran polymer, adalah
hal yang mungkin jika nantinya perangkat ini akan menghasilkan jarak
pengambilan cahaya yang berbeda pada setiap lembaran yang akan menghasilkan
gambar berwarna.
2.Powerbank Tenaga Air
Ponsel kehabisan daya pastinya pernah
dialami oleh hampir semua pengguna. Namun untuk mengatasi hal tersebut,
pengguna biasanya bakal mengandalkan tenaga alternatif dari perangkat powerbank
bila sulit menemukan sumber daya.
Bagaimana bila ternyata powerbank yang digunakan ternyata dayanya juga habis, sedangkan pengguna ponsel sedang menunggu paggilan penting dari seseorang. Tenang saja, powerbank yang satu ini dapat dengan mudah menyelesaikan masalah tersebut. Berbeda dengan powerbank pada umumnya, powerbank yang bernama PowerTrekk ini justru membutuhkan air sebagai sumber dayanya.
Sejatinya, PowerTrekk merupakan powerbank berteknologi fuel cell dimana untuk mengisi dayanya pengguna diharuskan memasukan beberapa miligram air pada sebuah wadah yang disebut PowerTrekk Pukk. Selanjutnya saat dipasangkan pada PowerTrekk, wadah tersebut dengan sendirinya akan mengekstrak zat hidrogen dari air untuk selanjutnya digunakan sebagai sumber daya untuk langsung mencharger ponsel ataupun mengisi daya sebuah baterai yang tersemat padanya.
Setiap wadah PowerTrekk Pukk diklaim mampu menghasilkan aliran listrik sebesar 2,5 watt pada setiap 5 volt. harga yang ditawarkan untuk menebusnya terbilang sangat mahal yakni USD 229 atau sekitar Rp 2,2 jutaan. Sedangkan untuk wadah PowerTrekk Pukk yang dibutuhkan untuk mengekstrak hidrogen dari air, pengguna wajib menebusnya dengan harga USD 4 atau sekitar Rp 38 ribu untuk setiap unit.
Bagaimana bila ternyata powerbank yang digunakan ternyata dayanya juga habis, sedangkan pengguna ponsel sedang menunggu paggilan penting dari seseorang. Tenang saja, powerbank yang satu ini dapat dengan mudah menyelesaikan masalah tersebut. Berbeda dengan powerbank pada umumnya, powerbank yang bernama PowerTrekk ini justru membutuhkan air sebagai sumber dayanya.
Sejatinya, PowerTrekk merupakan powerbank berteknologi fuel cell dimana untuk mengisi dayanya pengguna diharuskan memasukan beberapa miligram air pada sebuah wadah yang disebut PowerTrekk Pukk. Selanjutnya saat dipasangkan pada PowerTrekk, wadah tersebut dengan sendirinya akan mengekstrak zat hidrogen dari air untuk selanjutnya digunakan sebagai sumber daya untuk langsung mencharger ponsel ataupun mengisi daya sebuah baterai yang tersemat padanya.
Setiap wadah PowerTrekk Pukk diklaim mampu menghasilkan aliran listrik sebesar 2,5 watt pada setiap 5 volt. harga yang ditawarkan untuk menebusnya terbilang sangat mahal yakni USD 229 atau sekitar Rp 2,2 jutaan. Sedangkan untuk wadah PowerTrekk Pukk yang dibutuhkan untuk mengekstrak hidrogen dari air, pengguna wajib menebusnya dengan harga USD 4 atau sekitar Rp 38 ribu untuk setiap unit.
Sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar